Ini Bahayanya Konsumsi Daging Kambing Berlebihan
Menjelang hari raya Idul Adha atau biasa disebut dengan hari raya haji, pastinya akan dirayakan dengan berbagai cara. Salah satunya adalah dengan menghidangkan aneka olahan dari daging sapi dan kambing. Namun, konsumsi daging kambing dengan cara yang bijak agar kesehatan Anda tetap terjaga.
Beberapa makanan yang mengundang selera seperti sate kambing, gulai, dan beberapa jenis makanan lain umumnya akan disajikan saat memasuki hari raya Idul Adha. Dari berbagai menu wajib saat hari raya Idul Adha diantaranya adalah menu yang menggunakan bahan utama dengan olahan daging kambing.
Daging kambing mengandung banyak lemak hewani dan protein yang bermanfaat bagi tubuh.
Namun bila mengonsumsi daging kambing secara berlebihan juga tidak baik untuk kesehatan.
Berikut beberapa penyakit yang bisa menghampiri Anda bila tidak bijak dalam mengonsumsi daging kambing.
Bahaya obesitas
Kadar lemak jahat yang terkandung dalam daging kambing yang tertimbun dapat memicu timbulnya obesitas. Bukan hanya itu, penyakit turunan obesitas seperti kardiovaskular juga dapat menyerang Anda bila timbunan lemak tersebut berada di kawasan pembuluh darah yang menyebabkan menyempitnya sel di pembuluh darah.
Penyakit GERD (gastroesphageal reflux disease)
GERD atau yang lebih dikenal juga dengan asam lambung merupakan salah satu penyakit yang saat ini sering mengidap sebagian orang karena persoalan gaya hidup. Hubungan antara daging kambing dengan penyakit ini adalah kandungan yang terdapat dalam daging kambing mampu menaikan asam lambung dan berbalik ke kerongkongan, hal ini yang menyebabkan timbulnya penyakit GERD yang diakibatkan mengonsumsi daging kambing secara berlebihan.
Penyakit jantung
Salah satu penyakit yang sudah familiar dikuping kita adalah penyakit jantung. Mengonsumsi daging kambing dengan jumlah yang banyak, dapat menyebabkan timbunan lemak sampai ke pembuluh darah. Karena aliran darah yang harusnya dapat cepat ke otak harus tertahan oleh pembuluh darah karena dorongan lemak yang terlalu banyak, inilah yang memicu seseorang terserang penyakit jantung.
Kolesterol tinggi
Perlu Anda ketahui bila 100 gram daging kambing memicu kolesterol sebanyak 39 mg. Walau tidak sebanyak kandungan yang terdapat di daging sapi, namun hal ini juga mampu memicu kolesterol di dalam tubuh.
Bahkan dalam beberapa kasus daging kambing menjadi pemicu utama tingginya kolesterol yang berdampak pada munculnya berbagai penyakit.
Namun Anda tidak perlu khawatir, berbagai masalah penyakit yang disebabkan oleh daging kambing dapat dicegah dengan mengonsumsi suplemen-suplemen berkualitas dari K-Link Indonesia, diantaranya :
K-Liquid Chlorophyll, bermanfaat untuk mengikat dan mengeluarkan lemak
OmegaSqua Plus, bermanfaat untuk mengurangi kolesterol
K-Liquid Organic Spirulina, menjaga stamina dan masalah pencernaan
Organic K-Biogreen, mengikat dan membuang lemak di saluran pencernaan
Menyambut hari raya Idul Adha memang tidak semeriah saat kita menyambut hari raya Idul Fitri, namun tetap saja hidangan yang mengunggah selera akan tetap lengkap tersajikan. Tetapi jangan lupa untuk memperhatikan kesehatan Anda agar nantinya tidak menjadi masalah dikemudian hari, semoga informasi yang kami berikan bermanfaat dan ayo hidup sehat! (Abn)