K-Liquid Collagen, Solusi Pencegah Penuaan

Setiap orang pasti akan mengalami penuaan, namun tidak sedikit juga terutama kaum hawa khawatir dan takut terlihat tua sebelum waktunya. Apapun caranya dengan berapapun biayanya mereka rela membayar demi tetap terlihat tetap muda dan segar.

Salah satu faktor utama yang menentukan seseorang terlihat tua sebelum waktunya itu adalah jumlah kolagen yang ada dalam tubuh. Setiap tubuh sangat membutuhkan kolagen untuk membuat kulit tetap kencang dan lembab, sendi-sendi tulang tetap baik, rambut sehat lebat, otot-otot kencang, mata sehat dan saluran darah bekerja dengan baik. Untuk itu, tubuh sangat memerlukan asupan nutrisi baik itu minuman dan makanan yang banyak mengandung kolagen.

FAKTA KOLAGEN

Kolagen sangat dibutuhkan oleh seluruh tubuh, diantaranya untuk pembentukan tulang, sendi dan gigi, untuk kesehatan mata juga saluran darah, bahkan kolagen sangat menentukan kekencangan dan kekenyalan kulit. Itu sebabnya, apabila tubuh kita kehilangan kolagen, maka dengan sangat jelas terlihat kulit akan menjadi kering dan kendur yang akhirnya membuat seseorang terlihat lebih tua sebelum waktunya.

Yang perlu diketahui bahwa setiap orang memiliki kebutuhan kolagen yang berbeda-beda dan itu bergantung juga pada usia seseorang. Memang tubuh memproduksi kolagen itu sendiri, namun faktanya pada usia 25 tahun ke atas kolagen dalam tubuh berkurang 1,5% per tahunnya dan kolagen berhenti diproduksi tubuh pada usia 35 tahun. Dan pada usia 60 tahun kolagen dalam tubuh hanya sebanyak 50% saja. Itulah mengapa pada usia 30an tahun sudah mulai terlihat tanda-tanda penuaan, seperti timbulnya garis-garis halus, kerutan, flek hitam, kulit sudah mulai kering dan mengendur, penglihatan mulai bermasalah, rambut rontok, sendi-sendi tulang mulai sakit dan kaku. Itu semua disebabkan tubuh kekurangan kolagen.

Salah satu solusinya adalah dengan mengonsumsi makanan dan minuman yang banyak mengandung kolagen, seperti buah-buahan, sayur-sayuran, kacang-kacangan, ikan, daging dan makanan lainnya yang mengandung kolagen. Namun kenyataannya makanan sehari-hari tidak mengandung cukup kolagen untuk memenuhi kebutuhan tubuh akan kolagen, dengan begitu kita perlu asupan nutrisi tambahan dari suplemen dan minuman kesehatan seperti K-LIQUID COLLAGEN dari PT K-Link Indonesia.

KANDUNGAN DAN MANFAAT K-LIQUID COLLAGEN

MARINE PEPTIDA COLLAGEN
3000 mg kolagen yang terkandung dalam K-Liquid Collagen berasal dari kolagen alami ikan laut dalam. Dengan dilengkapi tehnologi modern, ukuran nano molekul pada K-liquid Collagen ini memudahkan tubuh dalam proses penyerapan dan metabolisme tubuh. Sehingga khasiatnya akan cepat terasa secara maksimal oleh tubuh. Kulit menjadi lebih lembab dan kencang, tulang dan sendi akan lebih kuat serta berfungsi untuk menyeimbangkan hormon pada tubuh, sehingga tubuh Anda akan lebih sehat dan tetap muda.

EKSTRAK STRAWBERRY
Ekstrak Strawbery yang juga dikenal dengan nama “polipenol” diperoleh dari Australia dan diproses dengan tehnologi yang sudah dipatenkan dari Jepang. Ekstrak strawbery kaya akan polifenol, vitamin dan asam folat bernutrisi. Berfungsi sebagai anti oksidan untuk melawan pengaruh buruk radikal bebas dan membantu proses detoksifikasi di hati.

EKSTRAK BUAH-BUAHAN, EKSTRAK APEL DAN JUS APEL
K-Liquid Collagen juga dilengkapi dengan ekstrak apel dan jus apel yang kaya akan vitamin C, efektif untuk mencerahkan dan meningkatkan kilau kulit dan meningkatkan penyerapan kolagen oleh tubuh. Menjadikan kulit lebih bersinar dan bebas dari kusam serta tubuh lebih fit dan sehat.

CARA KERJA DAN KHASIAT K-LIQUID COLLAGEN

  • Mengencangkan dan mengembalikan kekenyalan kulit
  • Mencerahkan kulit
  • Menutrisi kulit dan tulang
  • Meregenerasi sel-sel kulit dan sel tubuh
  • Merangsang pertumbuhan jaringan pada permukaan sendi dan meningkatkan lubrikan pada sendi untuk membantu mengurangi rasa nyeri pada sendi
  • Sebagai anti oksidan
  • Memelihara kesehatan gigi, rambut dan kuku
  • Memelihara kesehatan mata
  • Menyeimbangkan hormon