Manfaat Memiliki Berat Badan Ideal

Memiliki berat badan yang ideal merupakan impian hampir semua orang, baik wanita maupun pria. Berbagai cara dilakukan untuk mencapai berat badan ideal. Tentu hal ini dikarenakan memiliki berat badan yang ideal akan terlihat lebih indah dan menarik. Namun selain bertujuan untuk tampil menarik, memiliki tubuh yang sehat haruslah menjadi tujuan utama. Berat badan yang ideal akan mengurangi berbagai macam risiko penyakit.

Untuk itu, yuk simak beberapa keuntungan memiliki berat badan yang ideal dibawah ini:

  • Mengurangi risiko nyeri sendi dan otot.
  • Peningkatan energi dan kemampuan untuk melakukan aktivitas lebih banyak.
  • Memperbaiki pengaturan cairan tubuh dan tekanan darah.
  • Mengurangi beban pada jantung dan sistem peredaran darah.
  • Memperbaiki pola tidur.
  • Penurunan kadar kolesterol dan trigliserida darah, glukosa darah, serta risiko terkena diabetes tipe 2.
  • Mengurangi risiko penyakit jantung dan kanker tertentu.
  • Kelebihan berat badan meningkatkan beban kerja organ tubuh.

Salah satu cara menghitung berat badan ideal ialah dengan menggunkan perhitungan BMI (Body Mass Index) di bawah ini:

Berat badan (kg)

[Tinggi badan (m)]2

Hasil:

<18.5                     : Underweight18.5–24.9             : BB normal25.0–29.9            : Overweight30.0–34.9            : Obesitas tingkat I35.0–39.9            : Obesitas tingkat II>40.0                     : Obesitas tingkat III

(foto : http://easybusinessfinance.net)

Body Mass Index (BMI) adalah ukuran lemak tubuh berdasarkan berat badan dengan tinggi badan Anda, berlaku untuk pria dan wanita dewasa berusia 20 tahun keatas.  BMI digunakan sebagai alat skrining untuk menunjukkan apakah seseorang memiliki berat badan kurang, kelebihan berat badan, obesitas, atau berat badan sehat untuk tinggi badan mereka. Jika BMI seseorang keluar dari kisaran BMI yang sehat, risiko kesehatan mereka dapat meningkat secara signifikan. (Fina/Jody)