Ini 4 Asupan Nutrisi Tambahan untuk Meningkatkan Imunitas

Berdasarkan data dari Worldometers pada Selasa, 24 Maret 2020, jumlah negara yang terjangkit Virus Corona atau COVID-19 telah mencapai 195. Meski virus masih terus menyebar, namun anjuran untuk tidak panik juga terus digerakkan.

Sejumlah pakar kesehatan pun memperingatkan agar masyarakat tidak mudah mempercayai berbagai berita yang belum jelas kebenarannya. Adapun untuk menghindari penyakit pandemi COVID-19 ini, ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan sebagai tindakan pencegahan.

Masyarakat disarankan untuk selalu menjaga kesehatan dan kebersihan dengan rajin mencuci tangan, rajin berolahraga dan jangan lupakan asupan nutrisi untuk meningkatkan imunitas sehingga dapat menangkal virus baru ini. Lantas, nutrisi apa saja yang dibutuhkan untuk meningkatkan imunitas? Simak di bawah ini:

Baca Juga: Kebaikan Nutrisi Sayuran untuk Perkuat Imunitas

  • Protein Penting untuk Anda memastikan kecukupan asupan protein, protein memiliki banyak fungsi untuk tubuh mulai dari sumber energi hingga mendukung sistem kekebalan tubuh. Sistem imunitas merupakan hasil kerja sama rangkaian sel, jaringan, protein dan organ tubuh.
  • Vitamin A Vitamin A berperan dalam melindungi organ-organ tubuh juga terlibat dalam produksi dan fungsi sel darah putih. Sel darah putih inilah yang menangkap patogen berbahaya.
  • Vitamin E Vitamin E  memiliki fungsi antioksidan yakni menjaga sel dari kerusakan akibat radikal bebas. Selain itu vitamin E juga melindungi tubuh dari serangan penyakit termasuk penyakit infeksi.
  • Vitamin C Vitamin C jadi salah satu nutrisi yang harus dipenuhi setiap hari karena memiliki banyak manfaat termasuk meningkatkan kekebalan tubuh dan melawan infeksi.

Memenuhi asupan nutrisi tubuh tidak hanya dilakukan dengan mengonsumsi makanan sehat saja. Proses ini bisa ditempuh dengan menambahkan suplemen makanan pada konsumsi makanan harian Anda.

Tanpa disadari kebiasaan mengonsumsi makanan 4 sehat 5 sempurna masih sangat minim. Banyak orang cenderung mengonsumsi makanan yang mengandung karbohidrat, makanan berminyak, dan berlemak jahat. Padahal ketiga kandungan itu bersifat asam yang justru menyebabkan daya tahan tubuh menjadi menurun. Yuk, cukupi kebutuhan nutrisi tubuh dengan K-Trecious Botanical Beverage Mix Blackcurrant.

K-Trecious Botanical Beverage Mix Blackcurrant berasal dari ganggang terbaik, yaitu ganggang hijau biru dari USA Earthrise Farm di California. Suplemen ini mengandung nutrisi lengkap, seperti 60-70% protein dalam bentuk asam amino essensial maupun non essensial, lemak baik (Gama Linokeat Acid), Vitamin A, B kompleks, Vitamin C dan Vitamin E.

Selain itu ada pula mineral seperti kalsium, magnesium, chromium, selenium, copper, zinc, dan juga pigmen antioksidan alami yaitu phycocyanin, SOD (Super Oxide Dismutase) dan juga betacaroten. Nutrisi yang lengkap menjadikan K-Trecious Botanical Beverage Mix Blackcurrant suplemen terbaik untuk mencukupi kebutuhan nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh. Yuk, lengkapi kebutuhan nutrisi harian Anda dengan K-Trecious Botanical Beverage Mix Blackcurrant. Imunitas prima jadi kunci melawan Virus Corona. (Angga/Jody/Rahma)

Artikel Rekomendasi: Tangkal Virus Corona dengan Jenis Makanan Ini