Waspadai 5 Penyakit Yang Sering Menyerang Saat Berpuasa
Bulan penuh rahmat telah tiba. Semua umat muslim di penjuru dunia menjalankan kewajiban berpuasa sebulan penuh. Kita dituntut untuk mengekang diri dari segala hal yang dapat membatalkan puasa dari waktu imsak sampai adzan maghrib berkumandang. Oleh karena itu, kita harus menjaga tubuh agar tetap prima.
Meskipun Anda sudah berusaha menjaga kesehatan, tetapi terkadang beberapa penyakit akan menyerang saat berpuasa.
Berikut beberapa penyakit yang sering muncul :
BAU MULUTPenyebab bau mulut saat puasa disebabkan kurangnya air liur di dalam mulut. Hal ini dikarenakan tidak adanya asupan mulai dari imsak hingga maghrib sehingga produksi air liur (saliva) di mulut akan berkurang. Jumlah saliva yang sedikit ini yang menyebabkan terjadinya bau mulut.
SEMBELITSaat puasa, seseorang tidak minum air mineral dan makanan serat lainnya selama belasan jam. Oleh karena itu, sangat dianjurkan untuk mengonsumsi air mineral dan makan makanan berserat saat sahur maupun berbuka.
FLUPuasa dapat meningkatkan kesehatan tetapi bukan berarti Anda tidak waspada. Saat berpuasa, jika Anda tidak memperhatikan asupan yang masuk ketika sahur dan berbuka, sistem imun bisa saja menurun dan dapat menyebabkan flu.
GANGGUAN PENCERNAANSebagian orang mengeluhkan gangguan pencernaan ketika berpuasa, misalnya perut kembung, magh, diare atau naiknya asam lambung. Penyakit pencernaan ini dapat terjadi ketika seseorang terlalu banyak mengonsumsi makanan berlemak atau makanan yang banyak mengandung gas.
KOLESTROL TINGGIBerpuasa dapat membantu menurunkan kolesterol dalam darah. Namun, beberapa orang justru kolesterolnya naik saat berpuasa.
Biasanya penyakit ini dialami oleh mereka yang terlalu sering berbuka dengan makanan yang berlemak dan bersantan. Sehingga total kolesterol dalam darah meningkat drastis setelah menjalankan ibadah puasa ramadhan. Dimana hal ini merupakan pemacu resiko utama penyakit jantung, kanker, stroke, dan penyakit mematikan lainnya.