Keluarga besar K-Link Indonesia mungkin masih ingat dengan pemandangan mengerikan api berkobar di atas K-Link Tower pada Sabtu pagi, 15 Juli 2023. Kebakaran bermula dari ledakan tabung gas yang terjadi di lantai 7 gedung. Berkat bantuan dan kesigapan Damkar DKI Jakarta, api berhasil dipadamkan.
Seperti yang Kamu tahu, K-Link Tower adalah kantor pusat operasional K-Link Indonesia. Diresmikan di tahun 2011, gedung perkantoran 28 lantai ini terletak di jalan utama Gatot Subroto dan menjadi rumah untuk seluruh keluarga besar K-Link. Baik untuk para Leaders, member, maupun staff management dan stockist, sudah turut menghidupkan gedung ini dengan berbagai aktivitas positif dengan tujuan memajukan perusahaan ini bersama-sama.
Berdiri sejak tahun 2002, K-Link Indonesia adalah perusahaan Digital Network Marketing yang selain menjadi salah satu pendorong terbesar dalam industri penjualan langsung di Indonesia, juga perusahaan Digital Network Marketing berbasis syariah pertama di Indonesia. Kini dengan menerapkan sistem Multiverse Marketing, K-Link berhasil menunjukkan eksistensinya dalam mengikuti perkembangan jaman.
Presiden Direktur Dato’ Dr. H. MD. Radzi Saleh telah memimpin K-Link Indonesia sejak 21 tahun yang lalu saat perusaahan ini didirikan. Memulai jejak dari Ruko di kawasan Mangga Dua, berpindah ke Graha K-Link Saharjo di tahun 2007, hingga akhirnya berhasil meresmikan gedung pencakar langit sendiri di tahun 2011, yakni K-Link Tower.
Kesuksesan K-Link Indonesia dalam menjadi salah satu perusahaan penjualan langsung paling besar di Indonesia adalah berkat sistem bisnis yang tidak hanya efektif dalam mensejahterakan berbagai segi masyarakat Indonesia, namun juga sistem yang dapat dipercaya dan dipelajari. Keberadaan gedung pencakar langit ini adalah bukti dari kerja keras seluruh bagian keluarga besar K-Link, dan menjadi simbol kemenangan atas semua jerih payah yang sudah dilalui bersama.
Hingga hari ini, K-Link Tower tidak hanya menjadi kantor operasional untuk K-Link Indonesia, namun juga untuk Jakarta Business School (JBS), Johnson & Johnson Indonesia, Hafar, dan beberapa perusahaan lainnya. Dengan dukungan Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Provinsi DKI Jakarta, K-Link Tower sudah kembali beroperasi dengan normal.