Cegah COVID-19, Lakukan Cara Ini Usai Bepergian ke Luar Rumah

Pasien positif COVID-19 di Indonesia terus mengalami lonjakan. Dilansir dari Health.detik.com, hingga Selasa (16/6/2020), jumlah kasus positif telah mencapai 40.400 orang. Meskipun angka kematian karena COVID-19 masih tergolong rendah, namun jumlah peningkatan per hari pasien positif perlu diwaspadai. Terlebih, kita sudah mulai memasuki tahap new normal, di mana masyarakat sudah memulai aktivitas seperti biasa dengan menerapkan protokol kesehatan. 

Ya, masa new normal memungkinkan seseorang lebih banyak berinteraksi dengan orang lain. Tak semua orang bisa terus berada di rumah karena beberapa kepentingan, misalnya bekerja atau membeli kebutuhan sembako dan barang penting lainnya. Supaya tetap sehat dan tidak membawa virus ke dalam rumah, yuk lakukan cara ini usai bepergian: 

Baca Juga: Lansia Rentan COVID-19, Tingkatkan Kekebalan Tubuh dengan Cara Ini

1. Buka alas kaki sebelum masuk ke rumah.

​Sebaiknya dipisahkan alas kaki yang sering dipakai untuk berpergian dan yang tidak.

​​(Foto: ​https://www.freepik.com)

2. Semprotkan desinfektan pada alas kaki maupun peralatan yang digunakan​.

​Seperti pakaian, ponsel, pulpen dan lain-lain.

​​(Foto: ​https://www.freepik.com)

3. Buang semua yang dipegang dan yang tidak dibutuhkan lagi​.

Seperti bon atau kertas.

​​(Foto: ​https://www.freepik.com)

​4. Jangan menyentuh apa pun saat masuk ke dalam rumah.

Cuci tangan dengan sabun dan air mengalir selama 20 detik dan segerakan untuk mandi.

​​(Foto: ​https://www.freepik.com)

5. Lepaskan pakaian yang dipakai dan memasukkan ke dalam tempat cucian yang tertutup.

Usahakan memisahkan pakaian yang dipakai keluar rumah dengan pakaian Anda gunakan di rumah.

​​(Foto: ​https://www.freepik.com)

6. ​Saat mandi, usahakan untuk membersihkan tubuh dengan benar.

terutama di bagian ​ ​tangan dan wajah. Tidak lupa gunakan sabun agar kuman, virus dan bakteri hilang.

​​(Foto: ​https://www.freepik.com)

Selain menerapkan langkah pencegahan di atas, Anda juga perlu untuk meningkatkan imunitas atau daya tahan tubuh dalam menghadapi pandemi ini. Ya, imunitas merupakan pertahanan tubuh terhadap virus, termasuk COVID-19. Mengingat hingga saat ini COVID-19 belum ditemukan vaksin dan obatnya, sehingga semua orang sangat bergantung pada daya tahan tubuh.

Untuk meningkatkan daya tahan tubuh, disarankan untuk menjalani gaya hidup dan pola makan yang sehat. Selain sayuran dan buah-buahan, nutrisi makanan sehat juga bisa Anda temukan pada minyak kelapa murni Virgin Coconut Oil (VCO). Ini merupakan minyak kelapa murni yang diproses dengan teknik pancingan alami tanpa pemanasan, sehingga kualitasnya tetap terjaga.

VCO mengandung asam lemak penting seperti asam laurat, asam kaprat dan asam kaprilat. Keduanya diolah tubuh menjadi monolaurin dan monokaprin yang efektif menghambat proses perkembangan virus dan bakteri. Selain itu, monolaurin acid juga bersifat sebagai immune booster untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh.


Semua kebaikan virgin coconut oil bisa Anda temukan pada K-Sauda VCO. Suplemen ini ini juga mengandung habbatussauda dan vitamin E. Seluruh kandungannya bermanfaat bagi kesehatan tubuh, termasuk dalam meningkatkan sistem imunitas. Pastikan untuk selalu menjaga daya tahan tubuh dengan K-Sauda VCO, jangan lupa terapkan selalu langkah pencegahan COVID-19. Yuk, pulang dengan sehat, sayangi keluarga Anda di rumah. (Dedi/Jody/Rahma)

Artikel Rekomendasi: Jangan Keliru! Ketahui Perbedaan Bakteri dan Virus