Salad Udang Aneka Warna
Salad dapat menjadi menu pilihan piknik karena mudah sekali dibuat. Selain itu salah satu pilihan makanan bagi Anda untuk mengubah pola hidup sehat karena terbuat dari berbagai macam sayuran ataupun buah-buahan.
Kandungan nutrisi yang terdapat dalam sayur-sayuran dan buah-buahan sangat lengkap mulai dari vitamin, mineral, dan serat.
Salad dapat terasa lebih enak dengan dressing yang menarik, salah satunya ialah kombinasi K-C Susu Skim dan K-Honey 5in1, kombinasi keduanya akan menghasilkan rasa gurih dan manis yang pasti akan menggoyang lidah. Untuk bahan utamanya, jika Anda bosan dengan sayur dan buah, kali ini, Dapur K-Link akan menyuguhkan Anda dengan tambahan udang ke dalam menu yang bernama Salad Udang Warna Warni, tentu saja menu ini dapat dijadikan sebagai menu salad baru Anda.
ResepÂ
Bahan :
1 buah         Jagung manis sisir lalu rebus 1 menit tiriskan lalu sisihkan
12 ekor       Udang Pancet buang kulit dan kepala sisakan ekornya
100 gr        Selada
½ buah       Bawang bombay diiris,
150 gr        Tomat cherry
1 buah       Mentimun buang tengahnya iris dadu sesuai selera
½ buah      Jeruk lemon
Bahan saus Salad :
200gr          Mayones
2 sachet        K-Honey 5 in 1
2 sachet       K-C Susu Skim
¼ sdt         Garam
100 gr          Keju
Cara membuat :
- Rendam udang dengan jeruk lemon, hingga bau amis hilang
- Rebus udang hingga ½ matang. Sisihkan
- Larutkan 2 sachet K-C Susu Skim dengan air hangat
- Masukkan garam dan madu lalu aduk hingga rata
- Kemudian masukkan mayones
- Aduk hingga seluruh larutan tercampur rata.
- Susun selada diatas piring saji
- Campur semua bahan 1 dengan saus mayones
- Taburi salad dengan keju diatasnya.
Salad siap dihidangkan. Selamat mencoba..